Lensa Kontak vs. Kacamata: Manakah yang Terbaik untuk Anda?
Apakah Anda memilih untuk mengenakan kacamata atau lensa kontak untuk koreksi penglihatan, semuanya bergantung pada preferensi pribadi. Gaya hidup, kenyamanan, kepraktisan, anggaran, dan estetika, semuanya menjadi faktor dalam proses pengambilan keputusan Anda.
Sebelum memutuskan antara lensa kontak dan kacamata, harap diingat bahwa salah satunya tidaklah lebih baik dibandingkan yang lainnya, masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangan dalam hal penglihatan, kemudahan penggunaan, dan kesehatan mata.
Kacamata memberikan banyak manfaat dibandingkan lensa kontak. Kacamata memerlukan sangat sedikit pembersihan dan pemeliharaan, Anda tidak perlu menyentuh mata Anda untuk memakainya (mengurangi risiko infeksi mata), dan kacamata lebih murah dibandingkan lensa kontak jika dihitung untuk jangka panjang karena tidak perlu sering diganti.
Selain itu, kacamata dapat melakukan sesuatu yang tidak dapat dilakukan lensa kontak—kacamata dapat menyesuaikan banyaknya cahaya yang masuk ke mata Anda untuk kenyamanan dan penglihatan optimal. Secara khusus, lensa fotokromik tampak bening di dalam ruangan dan di malam hari dan berubah gelap secara otomatis di bawah sinar matahari untuk penglihatan yang jelas dan nyaman dalam kondisi pencahayaan apa pun. Meskipun sebagian lensa kontak dapat memblokir sebagian sinar UV agar tidak memasuki mata, lensa kacamata fotokromik mampu memblokir 100 persen sinar UV dan melindungi dari sinar UV tidak hanya di dalam mata tetapi juga di eksterior mata dan pada kelopak mata.
Kacamata juga dapat mewakili kepribadian Anda dan menyempurnakan penampilan Anda!
Konon lensa kontak memiliki banyak keunggulan dibandingkan kacamata. Lensa kontak terpasang langsung pada mata Anda sehingga penglihatan, khususnya penglihatan perifer, tidak terhalang. Anda dapat berpartisipasi dalam olahraga dan aktivitas di luar ruangan tanpa rasa takut kacamata Anda akan menghalangi, terjatuh, atau patah. Anda bahkan dapat mengganti warna mata Anda dengan lensa kontak warna.
Jadi manakah yang lebih baik untuk kebutuhan dan gaya hidup Anda—kacamata atau lensa kontak? Berikut ini kami uraikan kelebihan dan kekurangan masing-masing jenis perangkat mata yang dapat Anda pilih.
Lensa Kontak, Kacamata… Atau Keduanya?
Berkat kemajuan teknologi lensa kontak, kebanyakan orang akhir-akhir ini dapat mengenakan lensa kontak dengan sukses, sekali pun mereka lebih memilih kacamata sebagai bentuk koreksi penglihatan utama mereka.
Jadi keputusan untuk mengenakan lensa kontak atau kacamata— dan kapan harus mengenakannya—biasanya bergantung pada pilihan pribadi.
Namun harap diingat bahwa, meskipun Anda mengenakan lensa kontak sepanjang hari, Anda juga harus menyiapkan sepasang kacamata dengan resep terkini—sebagai cadangan jika Anda perlu menghentikan pemakaian lensa kontak akibat infeksi atau iritasi mata, atau jika Anda hanya ingin rehat sejenak dari pemakaian lensa kontak.
INGIN MEMBELI LENSA KONTAK ATAU KACAMATA? Temukan toko kacamata di dekat Anda.
Halaman diterbitkan di Selasa, 15 Juni 2021